PEREMPUAN SAMARIA DAN YESUS |
Posted: 06 Feb 2014 03:00 PM PST Yoh 4: 27 Pada waktu itu datanglah murid-murid-Nya dan mereka heran, bahwa Ia sedang bercakap-cakap dengan seorang perempuan. Tetapi tidak seorangpun yang berkata: "Apa yang Engkau kehendaki? Atau: Apa yang Engkau percakapkan dengan dia?"Ini adalah kisah yang sangat menarik. Banyak sekali yang bisa diceritakan melalui kisah ini, namun saya akan fokuskan kepada dampak dari berbincang-bincang dengan YESUS. Suatu hari YESUS datang dan bertemu dengan perempuan Samaria yang sedang menimba air. Singkat cerita, YESUS menawarkan air hidup kepadanya. Anda perlu membaca kisah lengkapnya di dalam Yohanes 4. Perempuan ini memberikan respons positif kepada YESUS dan percakapan berlanjut ke urusan pribadi si perempuan. Di ayat 16 Yesus meminta perempuan ini memanggil suaminya dan ternyata di perempuan ini memiliki lima suami dan pria ke-enam yang bersamanya sekarang bukanlah suaminya. Ouch! Meskipun begitu, YESUS menunjukkan kasihNYA, sampai akhirnya perempuan Samaria ini bertobat dan percaya kepada YESUS. Anda tahu apa yang membuat perempuan ini bertobat? Sederhananya, karena YESUS menyatakan bahwa dia memiliki lima suami. Selintas terkesan YESUS sedang menuduh dan menghakimi si perempuan ini. Bukan itu yang sebenarnya terjadi. YESUS sedang menawarkan jalan keluar dan 'menelanjangi' iblis yang selama ini menipu hidup si perempuan Samaria. "Apa bukti bahwa YESUS tidak menuduh, menyudutkan, atau menghakimi si perempuan tersebut?" Anda bisa melihat reaksi si perempuan yang penuh semangat dan sukacita pergi ke desanya menceritakan tentang YESUS. Kalau dia dituduh, disudutkan, dan dihakimi oleh YESUS, saya sangat yakin reaksinya pasti akan sangat berbeda. Teman, satu perkataan dari YESUS, apa pun itu, dapat mengubahkan hidup seseorang, tidak peduli seberapa parah kerusakannya atau seberapa hebat masalahnya. Apa masalah Anda hari ini? Yang Anda butuhkan adalah perkataan YESUS. Sama seperti perempuan Samaria di atas, YESUS pun menawarkan air kehidupan bagi Anda. Maukah Anda meluangkan waktu "berbincang" denganNYA (merenungkan dan memperkatakan Firman Tuhan) dan "meminum air hidup" (percaya kepada Firman Tuhan) yang DIA tawarkan? Saat Anda meminumnya, Anda tidak akan pernah haus lagi, dari dalam diri Anda mengalir aliran-aliran air kehidupan, dan hidup Anda tidak akan pernah sama lagi. Ya, hanya YESUS yang sanggup mengubahkan hidup Anda seperti itu. (penulis: @mistermuryadi) |
INGATLAH YANG PERNAH TUHAN LAKUKAN Posted: 05 Feb 2014 03:00 PM PST Ulangan 7:17-18 Jika sekiranya engkau berkata dalam hatimu: Bangsa-bangsa ini lebih banyak dari padaku, bagaimanakah aku dapat menghalaukan mereka? maka janganlah engkau takut kepada mereka; INGATLAH selalu apa yang dilakukan TUHAN, Allahmu, terhadap Firaun dan seluruh Mesir.Kalau hari ini saya meminta Anda memberikan dua kesaksian yang paling berkesan sepanjang hidup Anda, saya sangat yakin Anda butuh waktu sejenak untuk memilih dari sekian puluh, ratus, bahkan ribu kesaksian yang pernah Anda alami. Namun sayangnya, kita cenderung mencoba mengingat kebaikan TUHAN baru pada saat diminta untuk bersaksi di gereja atau persekutuan. Jarang sekali anak-anak TUHAN meluangkan waktunya untuk mengingat apa yang TUHAN pernah perbuat bagi hidupnya. Teman, ini adalah kegiatan penting yang perlu Anda lakukan secara rutin. Suatu hari bangsa Israel menghadapi musuh dari berbagai suku bangsa ketika akan menduduki Tanah Kanaan. Anda perlu mengerti bahwa Bangsa Israel belum pernah berperang sebelumnya. Selama ratusan tahun mereka hidup sebagai budak di Mesir, ketakutan, kekuatiran, kekurangan, penuh ketidakpastian, dan tanpa harapan. Sampai suatu hari TUHAN mengirimkan Musa dengan "tongkat ajaibnya" dan membawa lebih dari dua juta Bangsa Israel keluar dari Mesir. Sungguh kisah yang sangat megah. Dan kini mereka kembali diperhadapan dengan musuh. Jika Anda membaca Ulangan 7, Anda akan tahu bahwa sebelum Israel bertemu dengan musuh-musuhnya, TUHAN telah memberikan janji bahwa DIA yang menghalau bangsa-bangsa tersebut dan menyerahkan kemenangan bagi Bangsa Israel. Namun kita tahu bagaimana cerita ini berkembang. Bangsa Israel ketakutan ketika melihat orang-orang Enak yang tinggi besar. Bukankah itu yang biasanya terjadi di dalam hidup kita? Kita kembali kuatir, kembali takut, ketika menghadapi masalah yang baru datang. Teman, di dalam situasi ini, ingatlah kembali apa yang pernah TUHAN lakukan di dalam hidup Anda. Ingatlah bahwa DIA adalah GEMBALA YANG BAIK yang membaringkan Anda di padang berumput hijau, yang membimbing Anda ke air yang tenang, yang menyegarkan jiwa Anda dan menuntun Anda di jalan yang benar. Itulah yang dilakukan Yosua. Dia mengingat kembali apa yang pernah TUHAN lakukan baginya, percaya kepada janjiNYA, dan terus melangkah maju dengan gagah berani. Lihat, TUHAN tidak pernah berbohong terhadap janjiNYA, tanpa bersusah-susah, Yosua menduduki Tanah Kanaan. Sungguh menakjubkan perbuatanNYA. (penulis: @mistermuryadi) |
You are subscribed to email updates from CHRISTIAN ONLINE DAILY BREAD To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 comments:
Post a Comment