Pikiran yang Tidak Dikuduskan |
Posted: 09 Mar 2014 06:51 PM PDT Beberapa hari lalu ada berita yang sangat mengejutkan di mana ada dua pasang pemuda yang tega membunuh teman dekatnya sendiri. Hanya karena faktor asmara membuat keduanya kehilangan akal sehat. Bagaimana hal itu bisa terjadi? Lalu apa yang mereka pikirkan ketika rencana-rencana jahat itu mulai muncul? Di manakah letak kasih mereka? Itulah pertanyaan yang sering muncul di benak banyak orang. Seseorang yang hidupnya jauh dengan Tuhan, maka Roh Kudus tidak akan berdiam di dalam hatinya. Ketika kehidupan seseorang sudah dikuasai oleh iblis, maka yang ada di dalam hati dan pikirannya adalah rencana jahat. Iblis tidak akan pernah mengijinkan “kasih” itu merusak rencananya dan iblis juga mengubah rasa “kasih” itu menjadi dendam. Rasa puas akan mereka dapatkan ketika mereka telah berhasil menyalurkan dendamnya. Dan pada saat itulah iblis akan berpesta dan iblis telah menang dalam pekerjaannya. Jangan biarkan hal itu terjadi kepada anak-anak Tuhan. Hiduplah dekat dengan Tuhan dan biarkan Roh Kudus selalu menjaga hati dan pikiran kita agar tidak memikirkan rencana-rencana yang jahat. Ketika kita memiliki kasih, maka kita tidak akan pernah melakukan hal-hal yang merugikan sesama melainkan kita akan menjadi berkat bagi kehidupan mereka. Celakalah orang-orang yang merancang kedurjanaan dan yang merencanakan kejahatan di tempat tidurnya; yang melakukannya di waktu fajar Mikha 2:1 Pikiran yang Tidak Dikuduskan is a post from: Renungan Harian Kristen |
You are subscribed to email updates from Renungan Harian Kristen To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 comments:
Post a Comment